POSKO PENGADUAN UMK-UMKS KAB.TANGERANG

Tlp/Fax : 021-59401213, SMS Online +628121821842
Email : supriadi_ahmad@yahoo.co.id

Pages

Klinik VCT Temukan Puluhan TKI Terkena HIV

Posted on
  • by
  • Unknown
  • in
  • Label: TENAGA KERJA
  • By : Redaksi Media KSPSI Online

    Klinik Voluntary Counseling Test (VCT) Rumah Sakit Umum Daerah Margono Soekarjo Purwokerto sejak 2006 sampai sekarang menemukan 32 tenaga kerja Indonesia dan keluarganya yang terkena HIV. 

    Temuan ini berdasarkan hasil pemeriksaan HIV reaktif, kata Konselor VCT RSUD Margono Soekarjo, Dewi Nilamsari, di Purwokerto, Selasa. 

    Dewi mengatakan hal itu dalam Lokakarya Nasional Menyelamatkan Keluarga Buruh Migran melalui Peningkatan Pengetahuan Suami Buruh Migran Indonesia (BMI) tentang HIV/AIDS di Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPMM) Universitas Jenderal Soedirman Purwokerto. 

    Dewi mengatakan TKI dan keluarganya yang terkena HIV ini merupakan klien laboratorium klinik, sengaja datang sendiri ke klinik, maupun pasien RSUD Margono Soekarjo. Dari jumlah tersebut, hanya sembilan orang yang aktif menjalani pengobatan antiretroviral (ARV). 

    Transmisi penularan HIV bisa dari lima cara, yakni di penampungan, tempat kerja, pemerkosaan, aktivitas seksual TKI berisiko, dan aktivitas pasangan berisiko, katanya. 

    Oleh karena itu, kata dia, perlu dilakukan pemberian informasi tentang HIV/AIDS kepada calon TKI oleh dinas terkait maupun perusahaan penempatan tenaga kerja Indonesia swasta (PPTKIS). 

    0 komentar: